JADWAL PENERIMAAN MURID BARU SMA NEGERI 1 TANAH JAWA TP. 2025-2026
Pemuda Indonesia, Simalungun - SMA Negeri 1 Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun pada pendaftaran Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) Online Tahun Pelajaran (TP) 2025-2026 membuka 10 rombel dengan daya tampung 360 siswa.
Kepala SMA Negeri 1 Tanah Jawa, Ramayanti Lubis, S.Pd,.M.Pd mengatakan, sesuai surat keputusan Gubernur Sumatera Utara Nomor : 188.44/294/KPTS/2025 tanggal 28 April 2025 tentang Petunjuk Teknis pelaksanaan penerimaan murid baru SMA/SMK Negeri waktu pelaksanaan terbagi ll tahapan.
Adapun jadwal pendaftaran SPMB Tahun Pelajaran 2025-2026 SMA Negeri 1 TANAH JAWA sebagai berikut, Tahap I tanggal 21 sampai 26 Mei 2025 Jalur Domisili, Afirmasi dan Mutasi. Tahap ll Tanggal 9 sampai 14 Juni 2025 Jalur Prestasi.
Komentar
Posting Komentar